Klaten – Kamis (1/6/2023) MAN 1 Klaten memperingati hari lahir pancasila. Berdasarkan keputusan Presiden Republik Indonesia, menetapkan tanggal 1 Juni 1945 sebagai hari lahir Pancasila, dan merupakan hari libur nasional. Seluruh guru dan karyawan menggunakan pakaian adat nusantara, dari Jawa sampai ada yang menggunakan pakaian adat Maluku. Ini sebagai suatu rasa kecintaan kita terhadap Indonesia yang beraneka ragam budaya.
Sejak hari Rabu, 31 Mei 2023 petugas sudah mulai melakukan persiapan di halaman tengah MAN 1 Klaten. Kepala Madrasah, Drs. Joko Triyono, M.Ag dalam upacara tersebut bertindak sebagai pembina upacara. Upacara dimulai pukul 07.30 – 09.00 WIB dan berjalan dengan khidmat.
Upacara ini dilaksanakan sebagai peringatan hari lahir pancasila yang dihadiri oleh seluruh guru dan karyawan MAN 1 Klaten. Petugas upacara oleh guru-guru yang sudah ditunjuk. Joko Triyono, M.Ag (Kepala MAN 1 Klaten) memaparkan, “petugas kali ini adalah ibu-ibu guru, supaya tidak pandang gender. Suatu saat kita tugaskan juga bapak-bapak ini sebagai petugas upacara, termasuk dirigen”.
Di tengah upacara, kepala Madrasah menyampaikan pesan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim, bahwa saktinya Pancasila terletak pada bagaimana menjadikan nilai-nilai di dalamnya sebagai petunjuk dan tujuan hidup sehari-hari sebagai bangsa Indonesia. Selain itu, juga perlu bergotong royong untuk mewujudkan satuan pendidikan dan ruang-ruang kebudayaan yang aman dan nyaman. (Tim)